Sabtu, 08 September 2012

Cabai Hiyung Mulai Panen

RANTAU, – Setelah menunggu sekitar lima bulan lamanya, akhirnya tibalah waktu yang ditunggu-tunggu para petani yakni panen setelah menanam, merawat, membersihkan hingga pemupukan. Panen Cabai Hiyung tidak serempak, karena pada waktu tanamnya tidak juga bersamaan.
 Demikian diungkapkan Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura, H.Masraniansyah, melalui Kabid Produksi, Wagimin. “Sampai akhir bulan Agustus 2012 tadi, total tanam Cabai Hiyung telah  mencapai 48 hektar, penanaman Cabai Hiyung di mulai sejak bulan April hingga Agustus 2012 tadi. Dan saat ini sudah ada beberapa petani Cabai Hiyung yang mulai memetik hasil panen, juga ada sebagian yang masih menunggu hasil panen, “katanya.

 Menjelang panen Cabai Hiyung ini, Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Tapin telah menyalurkan bantuan terhadap kelompok tani berupa mulsa plastik, dan keranjang panen. Tujuan pemberian Mulsa ini agar tanaman cabai sehat, di jelaskannya, mulsa adalah penerapan teknologi cabai yang sehat, dengan pemberian mulsa ini lahan cabai para petani akan lebih optimal pertumbuhan dan produksinya.

“Teknologi penerapan mulsa kita perkenalkan terhadap petani, karena selama ini petani disana masih menerapkan teknologi manual, “katanya.


Sedangkan keranjang panen untuk para petani agar cabai yang dipetik dan dipanen tetap segar. kita juga telah serahkan keranjang panen sekitar ratusan buah dari APBD Pemkab Tapin untuk kelompok tani Wisnu, dimana para petani setelah panen hendaknya memasukan hasil panennya di keranjang tersebut. Hal itu agar hasil panen tetap segar dan terjaga, kata Wagimin.


Terkait kondisi informasi terakhir Cabai Hiyung ini sudah ada beberapa dukungan dari Instansi di Pemkab Tapin dan juga Perbankan. Dimana Instansi tersebut mendukung pembaruan lahan untuk tanaman Cabai Hiyung, dan juga pihak Perbankan yang akan turut ikut mengembangkan Cabai Hiyung. Demikian Wagimin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar